SIDRAP.FRONTSULSEL.COM—Pemerintah Desa (Pemdes) dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Mojong, bersama dengan mahasiswa Universitas Negeri Makassar (UNM) yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN), bergabung untuk memberikan bantuan pada korban banjir yang terjadi di kecamatan Dua Pitue 3 hari lalu. Rabu,8/5/2024.

Banjir yang melanda kecamatan Dua Pitue akibat curah hujan yang tinggi beberapa hari terakhir ini, menyebabkan banyak warga desa mengungsi dan mengalami kerugian materiil.Pemdes dan BPD Desa Mojong, dibantu oleh mahasiswa KKN UNM, sangat membantu untuk meredam dampak buruk yang ditimbulkan oleh banjir.

Kepala Desa Mojong, Budigawa didampingi Sekdes Mojong,Andi Miraje Kasim menyatakan bahwa pihaknya sangat prihatin dengan kondisi yang dialami oleh warga akibat banjir. Oleh karena itu, Pemdes dan BPD beserta mahasiswa KKN UNM segera melakukan koordinasi untuk memberikan bantuan yang dibutuhkan oleh korban banjir serta masyarakat yang ingin ikut menyumbang.

“Bersama-sama, kami berusaha untuk membantu warga yang terdampak banjir ini. Baik berupa bantuan makanan, obat-obatan, selimut, maupun pakaian layak pakai,” ujar Budigawa.

Bantuan yang diberikan oleh Pemdes, BPD, dan mahasiswa KKN UNM ini disalurkan langsung kepada warga yang terdampak banjir dan warga sangat berterima kasih atas kepedulian Pemdes Mojong dan pihak pihak lainnyabyang terlibat.

Selain itu, tim medis juga didirikan untuk memberikan pertolongan kepada warga yang membutuhkan perawatan medis akibat banjir. Mahasiswa KKN UNM yang memiliki latar belakang kesehatan turut aktif dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada korban banjir.

Kegiatan ini mendapatkan apresiasi yang tinggi dari warga yang terdampak banjir. Mereka merasa terbantu dengan adanya bantuan yang diberikan oleh Pemdes, BPD, dan mahasiswa KKN UNM. Salah seorang warga, Siti Rohani mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah membantu mereka.

“Kami sangat berterima kasih dengan adanya bantuan ini. Semoga semua yang telah membantu diberikan kesehatan dan keselamatan oleh Allah,” ucap Siti Rohani dengan haru.

Pemdes dan BPD Desa Mojong, bersama dengan mahasiswa KKN UNM, berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan beban para korban banjir. Mereka juga menghimbau agar warga tetap waspada dan siap menghadapi kemungkinan bencana alam di masa yang akan datang.